Wih,sebulan sudah blog ini gak update ya bun, rasanya kangen untuk berbagi resep masakan lagi nih. Nah, mumpung sikecil udah bobo, gue pengen share sedikit tentang cara membuat mie kwetiau dengan bumbu lada hitam yang maknyus banget, Cekidot ya bun..
Sebelumnya gue mau minta maaf kepada pada pembaca setia blog resep masakan ini jika ada tulisan atau kata-kata yang salah dan tidak berkenan selama gue ngeblog (*mumpung masih suasana lebaran). Mudah-mudahan kedepannya gue berusaha untuk menampilkan resep dengan sumber yang jelas sehingga dapat bermanfaat bagi anda sekalian.
Nah, dibawah ini adalah resep mie kwetiau memakai bumbu lada hitam sehingga dijamin walau tanpa sambalnya pun akan terasa pedas menggugah selera. Dicatet langsung ya Bunda, biar gak ketinggalan...
Resep mie kwetiau dengan bumbu lada hitam
Bumbu halus :
Sumber resep masakan mie kwetiau: Bahan mie kwetiau
- 1 bungkus kwetiau kering (200 gr) rebus hingga lunak lalu tiriskan.
- 1 ikat sawi potong 2cm
- 12 butir bakso ayam iris tipis
- 100 gr daging ayam cincang halus
- 1 batang daun bawang iris
- 3-4 sdm kecap manis
Bumbu halus :
- 1 buah bawang Bombay
- 3 butir bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 ½ sdt lada hitam bubuk (lada hitam bulat)
- 5 buah cabai rawit tua (kalo suka pedas)
- 1 sdt garam
- 1 sdt royco ayam ( 1 sachet)
Cara membuat / memasak mie kwetiau
- Tumis bumbu halus hingga harum lalu masukan ayam, bakso dan sawi lalu masak hingga bahan matang.
- Setelah itu masukan kwetiau, daun bawang, dan kecap manis sambil diaduk terus sampai rata.
- Angkat dan sajikan dengan ditaburi bawang goreng dan kerupuk udang.
[1] http://www.blogcatalog.com/blogs/resep-mbak-asri-1/2
Rating 5 oleh 5550 sahabat.